fbpx

Gak Perlu Mahal! Lakukan 4 Cara Ini untuk Menjaga Kesehatan Tubuh

Menjaga kesehatan harus dimulai dengan menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal. Pasalnya, tanpa kita sadari, menjaga kesehatan juga dapat membuat kita lebih hemat pengeluaran sehari-hari.

Memiliki rumah yang bersih dan sehat merupakan impian setiap orang. Namun, masih banyak orang yang tinggal dalam rumah kotor dan tidak memenuhi standar kesehatan.

Padahal, kondisi rumah seperti ini dapat menjadi tempat bagi virus, kuman, dan hama penyakit untuk berkembang biak. Sehingga penghuninya dapat dengan mudah terkena berbagai penyakit seperti diare, tifus, dan demam berdarah dengue (DBD).

1. Masak sendiri dan bawa bekal dari rumah

Salah satu hal yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan ialah memasak sendiri, dan membawa bekal dari rumah.

Meracik bekal sendiri menjamin kebersihan yang lebih higienis ketimbang harus membeli makanan dari luar. Makanan yang dijajakan di luaran rentan terhadap paparan mikroba seperti bakteri dan virus yang menyebabkan berbagai penyakit.

Makanan yang lebih bersih juga bisa berarti tubuh mendapatkan nutrisi maksimal. Bekal dari rumah terbuat dengan bahan-bahan yang lebih aman dan terjamin.

Membawa bekal yang dimasak sendiri, baik ke tempat kerja atau sekolah dapat menghemat keuangan karena jauh lebih murah daripada membeli di warung makan. Dengan begitu, tidak hanya sehat saja yang didapat, tapi juga kantong tidak kebobolan.

2. Naik kendaraan umum

Mewujudkan hidup hemat sambil menjaga kesehatan juga bisa dilakukan dengan naik kendaraan umum.

Dengan menggunakan angkutan umum, secara tidak langsung kamu dapat membantu mendukung program Go Green untuk mewujudkan lingkungan bersih dan sehat. Yaitu, kamu mengurangi potensi peningkatan polusi udara dan mengurangi tingkat kemacetan.

Naik kendaraan umum juga membuat kamu lebih banyak bergerak. Dimulai dengan berangkat dari rumah dan kemudian menuju terminal, halte, hingga stasiun. Setelah itu, barulah tiba di tempat tujuan. Proses ini tentunya memaksamu lebih banyak bergerak di bandingkan naik kendaraan pribadi.

Banyaknya proses ketika menuju tempat tujuan inilah yang secara tidak langsung membuat tubuh menjadi lebih sehat dan bugar. Ini tentu sangat menguntungkan untuk kamu yang kurang memiliki waktu berolahraga.

3. Biasakan tidur dan bangun awal

Kebiasaan tidur lebih cepat dan bangun tidur lebih pagi memberi dampak positif, baik bagi kesehatan diri sendiri maupun dompet.

Selain membuat seseorang lebih produktif di sepanjang hari, bangun pagi juga membuatmu memiliki waktu lebih lama untuk sarapan. Sehingga, kamu tidak perlu merogoh kocek untuk jajan.

Bangun tidur lebih pagi juga bisa membuatmu bebas berolahraga untuk menjaga sirkulasi darah tetap lancar di sepanjang hari. Sehingga, kamu dapat langsung beristirahat di malam hari tanpa terganggu dengan aktivitas lain.

4. Gunakan sabun antiseptik

Langkah lain yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan ialah rajin menjaga kebersihan tubuh. Salah satunya, dengan mandi secara teratur minimal 2 kali sehari menggunakan sabun antiseptik.

Sabun antiseptik yang baik dapat digunakan oleh seluruh anggota keluarga. Sabun tidak hanya membersihkan dengan lembut, kandungan sabun antiseptik juga dapat memberikan efek segar seharian karena bantu melindungi dari kuman penyebab bau badan.

Menjaga kebersihan tubuh dengan mandi menggunakan sabun antiseptik, tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan tubuh dari kuman yang dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan tapi juga dapat membantu kita untuk hidup lebih aktif dan produktif.

https://lifepal.co.id/media/langkah-mudah-menjaga-kesehatan-tubuh/

https://www.freepik.com/

Bagikan

WhatsApp
Facebook
Twitter
Telegram
Email

Postingan Lainnya